Kamis, 19 Mei 2016

KEGIATAN DONOR DARAH STF YPIB CIREBON



STF YPIB Cirebon mengadakan kegiatan donor darah

(12/05/16) STF YPIB Cirebon mengadakan kegiatan donor darah di kampus yang berlangsung mulai pukul 09.00 s/d selesai, dan memiliki banyak peminat dari setiap semester untuk menyumbangkan darahnya. Kegiatan ini diperuntukkan bagi masyarakat umum. Ada sekitar 78 orang yang terdaftar tetapi yang memenuhi syarat cuman 71 orang. Pihak kampus khususnya BEM STF YPIB Cirebon dan PMI (Palang Merah Indonesia) bekerjasama demi berlangsungnya kegiatan tersebut.
            Kegiatan donor darah ini bertujuan untuk menjalin tali silaturahmi dengan PMI Kota Cirebon sekaligus meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Kota Cirebon serta realisasi program kerja (PROKER) BEM STF YPIB Cirebon.
            Selain itu kegiatan donor darah ini dilakukan untuk membantu persediaan darah di PMI Kota Cirebon, karena banyak orang yang membutuhkan persediaan darah di musim penghujan seperti saat ini serta pendonor wajib mendonorkan darahnya sebanyak  350 cc dalam sekantung darah.

            Banyak manfaatnya mengikuti kegiatan ini seperti bagi kesehatan tubuh yaitu dapat menyehatkan dan menyegarkan tubuh, dan mendapatkan kartu donor darah yang berguna jika membutuhkan transfusi darah dan akan diberikan 1 kantong darah gratis. 

0 komentar:

Posting Komentar